Sondang

Pagi ini sesungguhnya saya marah sekali saat melihat lini-masa di salah satu jejaring yang saya ikuti, ntah mengapa ada rasa sesal membaca tulisan-tulisan teman-teman saya tersebut tentang kematian Sondang, mahasiswa yang membakar dirinya di depan istana negara. Bahkan beberapa malah menjadikan ini bahan bencadaan.

What the hell are you doing, guys? Who are you? Why you judge people easily? You never what they feel, they want, and they think? Are you feeling that you are in really good way, right now? Apakah kalian merasa telah menjadi orang yang lebih baik daripada orang yang kalian nilai?

Saya pribadi, melihat kasus bunuh diri yang dilakukan Sondang adalah suatu bentuk penyadaran kepada kita yang telah lama diam, menjadi manusia yang hanya bisa mengikuti arus, diam karena terlalu takut dari luar zona nyaman, diam karena merasa sudah melakukan banyak hal benar padahal itu hanya seperti buih di lautan luas, diam karena takut dan tidak ingin mengambil masalah. Bukan untuk ditiru memang, tapi untuk direnungkan, apakah kita termasuk orang-orang yang munafik yang berdiam diri dan menutup mata terhadap kemunafikkan.

Di luar buruknya bunuh diri yang dia lakukan (bagi saya, itu adalah masalah dia dan Tuhan-nya), dari lubuk hati saya yang paling dalam, saya mengapresiasi apa yang telah dia lakukan. Sungguh, menampar saya. Sondang mungkin telah salah dalam melangkah, tapi hendaknya kita yang masih hidup ini bisa mengambil hikmah ini semua yaitu untuk bangun dari tidur panjang yang nyaman melawan segala macam kemunafikkan termasuk dari diri sendiri. Sondang juga mengingatkan bahwa hidup begitu mahal terasa, dan jangan menyianyiakannya.
Bagiku perjuangan harus tetap ada. Usaha penghapusan terhadap kedegilan, terhadap pengkhianatan, terhadap segala-gala yang non humanis… —
Soe Hok Gie.

1 komentar:

ishtar mengatakan...

kamu harus baca buku ku,.. cun Tae il, seorang buruh yang bakar diri di zaman opresi kapitalisme di korea dulu..

dan aksi bakar diri ini terinspirasi dari beliau, siapa tahu bisa menyegarkan ingatan buat temen mu ini..

top