assalammualaikum

surat untuk dewan perwakilan rakyat yang terhormat

bapak-bapak ibu-ibu DPR
saya mungkin memang mahasiswa tingkat 3 yang belum bisa kasih apa-apa untuk Indonesia
mungkin bapak-bapak dan ibu-ibu lebih banyak tahu tentang negara ini
mungkin lebih banyak yang telah bapak-bapak ibu-ibu yang telah lakukan untuk negara ini

saya sangat kecewa sekali membaca dan menonton berita hari ini
sungguh kecewa, sampai saya meneteskan air mata, karena bingung tidak tahu harus berbuat apa, melihat tingkah laku bapak-bapak dan ibu-ibu

mengapa gedung DPR yang masih terlihat bagus, yah, jika saya lihat di TV masih terlihat bagus sekali, sangat nyaman tampaknya, hingga kalau rapat, ibu-ibu dan bapak-bapak, saya lihat sampai tertidur pulas sekali
karena gempa yang terjadi di Jawa Barat waktu itu, sehingga konon katanya, gedung DPR menjadi miring sebesar 7 derajat, harus dibuat gedung baru seharga 1.8 triliun

saya tidak tahu, apakah bapak-bapak dan ibu-ibu tahu, kalau masih banyak sekolah yang hampir rubuh jika hanya disenggol menggunakan telunjuk,
saya tidak tahu, apakah bapak-bapak ibu-ibu tahu, masih banyak rakyat Indonesia yang tidak memiliki tempat tinggal

apakah pantas kalian mendahulukan gedung baru untuk DPR dibandingkan sekolah-sekolah yang hampir rubuh?

cobalah ingat kembali, janji-janji yang dulu disampaikan waktu pemilu
ibu-ibu dan bapak-bapak dipilih oleh rakyat, dengan penuh harapan
apakah benar mata hati ibu-ibu dan bapak-bapak telah mati, sehingga tidak dapat lagi yang membedakan baik dan benar?
semoga Tuhan masih membuka pintu maaf-Nya, dan masih menujukkan anda ke jalan yang benar dan diridhai-nya

terimakasih







sumber bacaan :
media Indonesia, Senin, 4 Mei 2010
metro tv

0 komentar:

top