berfikir positif

kadang susah banget banget bagi saya untuk berfikir positif, terlalu banyak jatuh membuat saya susah untuk bangkit lagi, terlalu banyak masalah membuat saya bingung ingin menyelesaikan yang mana dahulu, yah, itulah namanya hidup
terlalu bodoh bagi saya kalau saya masih berfikir, CUMAN GW LOH, YANG PALING PUNYA BANYAK MASALAH
itu artinya saya telah tidak bersyukur (sangat tidak bersyukur tepatnya)
tapi ntah kenapa, terlalu banyak masalah membuat saya, dari hari ke hari makin membuat dewasa
rasanya menangis memang bukan jalan keluar yang tepat, pasrah dan ikhlas, serta makin mendekatkan diri kepada Allah, adalah jalan yang paling tepat sasaran yang harusnya saya lakukan
saya jadi ingat tulisan saya kemarin, tentang bagaimana saya bersyukur karena sampai saat ini saya belum dipertemukan dengan orang-yang-tulang-rusuk-kanan-nya-sedang-saya-pakai, karena masih terlalu banyak yang ingin saya kejar dalam hidup ini, dan saya juga bersyukur sekali, saya tidak mempunyai pacar, hohoho

ntah kenapa akhir-akhir ini, saya seringkali merasa jauh dengan teman-teman saya, biasanya kalau dulu itu terjadi, saya melampiaskannya dengan menangis, merasa Tuhan tidak adil, merasa teman-teman saya jahat, tapi ntah kenapa, ntah energi darimana, kali ini saya merasa, saya yang perlu introspeksi diri, mungkin saya telah melakukan kesalahan, atau mungkin teman-teman saya sedang lelah, karena terlalu capek menghadapi ujian, dan akhirnya saya merasa tidak rapuh lagi, berfikir positif benar-benar menolong saya, hahaha

ntah kenapa, saya merasa
diam itu memang paling baik :)

because SILENT IS GOLD

everything has beauty, but not everyone can see it


saya percaya, Tuhan menciptakan umat-Nya, dengan kelebihan dan kekurangan masing-masing
cara yang paling tepat untuk mengetahui kalau Tuhan itu Maha Adil dengan segala pemberiannya, adalah dengan cara bersyukur
bersyukur, tampaknya adalah sebuah kata yang gampang diucapkan, gampang diingat, tapi memiliki makna yang sangat amat besar
bersyukur memang susah untuk dilakukan
tapi percayalah, BERSYUKUR, adalah hal yang paling indah :)

karena ketika kita merasa jatuh, karena merasa jadi orang yang tidak paling beruntung sedunia
sebenarnya Tuhan, tidak sejahat itu, dia tahu kebaikan umat-Nya masing-masing
saat kita merasa tidak sebaik orang lain, tidak secantik/setampan orang lain, tidak sepopuler orang lain
percayalah kalau kita memiliki kelebihan di sisi lain


because, everything has beauty, but not everyone can see it

(semoga) bertemu Al Gore

dua minggu yang lalu, seorang teman saya yang baik hati bernama Rima Reski Basri, memberikan saya sebuah flyer, yang berisikan sebuah info tentang sebuah acara yang diadakan oleh pemerintah Sulawesi Utara, yaitu konferensi perubahan iklim
Rima bilang, sebenarnya, dia kepikiran saya waktu diberikan flyer ini, katanya ini saya banget, hahaha, thanks rima :)
awalnya saya sangat menggebu-gebu ketika membaca di website-nya, tentang tujuan konferensi ini, tentang apa saja yang akan dilakukan selama konferensi ini berlangsung, tentang Guest Starnya, yaitu peraih nobel Al Gore, penulis buku Inconvenient Truth
waa, saya benar-benar speechless, suka sekali, ingin ikut sekali
tapi saya terbentur banyak hal, kuliah saya padat sekali, dan saya sempat jatuh sakit selama seminggu, apalagi, pada hari keberangatannya, saya sedang menjalani UTS, saya bingung sekali
akhirnya saya memutuskan untuk tidak mengikutinya
FYI, konferensi ini menyaring pesertanya, dan batas pendaftarannya adalah tanggal 15, sebenarnya saya memiliki satu hari lagi kesempatan untuk mempersiapkannya, tapi saya bingung mau melakukan apalagi,
saya sebenarnya sedih sekali, tapi apaboleh buat, mungkin belum rezeki saya, mungkin suatu hari nanti saya bisa berdiskusi dengan Al Gore, amin :)

because, there's no RAINBOW without rain :)


ntah kenapa saya suka sekali hujan, main hujan tepatnya
dulu waktu saya masih kecil, umur saya sekitar 5-10 tahun, saya suka sekali main hujan bersama teman-teman kecil saya
apalagi kalau hujannya deras, IT REALLY MAKES ME HAPPY
padahal ibu saya seringkali melarang saya untuk bermain hujan
katanya nanti saya jadi sakit, hujankan bikin sakit, akhirnya kadang-kadang saya hanya diam di kamar melihat keluar jendela, melihat teman-teman saya sedang bermain hujan, bersama-sama, sebenarnya saat itu menyedihkan sekali
tapi saya takut sama ibu saya, hahahaha, jadinya saya lebih memilih berdiam diri di kamar sambil membuat peer

saya sangat suka hujan, karena hujan rahmat
karena hujan berkah
dari Yang Maha Kuasa
yang membuat orang-orang tidak menyukai hujan, karena hujan dapat membuat banjir, dapat membuat longsor
sebenarnya hujan tidak salah dan tidak akan pernah salah
yang salah adalah orang-orang yang membuat banjir itu ada, yang membuat longsor itu ada,
orang-orang yang menebang pohong seenaknya, orang-orang yang menambang tanah tanpa belas kasihan, orang-orang yang membuang sampah dengan sesuka hatinya

hujan tidak pernah salah, hujan sangat menyenangkan

because, there's no RAINBOW without rain :)

turut berduka cita yang sebesar-besarnya
untuk korban meninggal gempa Sumatera Barat
semoga Tuhan menerima mereka di sisi-Nya, amin
dan semoga keluarga yang ditinggalkan dapat tabah menghadapi musibah ini
top